DPC PDIP Pringsewu Gelar Pelatihan Saksi Calon Gubernur Nomor Urut 01

IJN Pringsewu || DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Pringsewu gelar Pelatihan Saksi Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pasangan calon Gubernur nomor urut 01, acara Kegiatan tersebut berlangsung di Adiluwih, Kabupaten Pringsewu (18/11/2024).

Bambang Kurniawan, anggota DPRD Pringsewu dari Fraksi PDIP sekaligus sebagai sekretaris DPC Pringsewu, dalam arahannya mengatakan, tugas saksi adalah pencari, pengamanan dan pencatat suara. Untuk itu diharapkan semua saksi bisa menyimak pelatihan ini agar paham dan mengerti tugas-tugas Saksi.

Baca juga:  Kepala KUA Pagelaran Pimpinan Do'a di Acara Pelantikan PJ Pekon Lugu sari

“Anda sekalian adalah orang-orang pilihan, yang mempunyai tugas penting dan sangat krusial dalam memenangkan Fauzi-Laras dan Arinal-Sutono pada pemilukada nanti. Untuk itu saya mohon untuk benar-benar memahami tugas-tugas Saksi pada masing-masing TPS,” ungkapnya.

Acara tersebut juga di hadiri oleh Anggota DPR-RI dari fraksi PDIP Dapil 1 Lampung, Haji Muklis Basri dalam arahannya mengatakan salah satu kunci kemenangan adalah penguatan Saksi di tiap-tiap TPS. Untuk itu, pemahaman tupoksi Saksi TPS pada hari pelaksanaan pemilukada nanti sangatlah penting.

Baca juga:  Pekon Sukaratu Kecamatan Pagelaran Bagikan Insentif Kelompok Kader Posyandu Dan Guru Paud

“Bapak ibu harus ikhlas merelakan waktunya dalam menjalankan tugas sebagai garda terdepan pemenangan Fauzi-Laras dan Arinal-Sutono pada hari pelaksanaan Pemilukada nanti. Jangan sampai lalai dan kecolongan, karena itu akan sangat merugikan kita,” tegasnya.

(Joe Permana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!